Tahap Pembuatan :
- Buka software BLENDER, kemudian buat sebuah bola. Caranya klik Add - Mesh - UVsphere. Kemudian set Segment : 32, Ring : 32, Radius : 3.00.
- Langkah berikutnya adalah menambahkan gambar permukaan Bumi pada bola tersebut. Pada panel Shading klik Material buttons lalu pilih Add New. Selanjutnya pada bagian Texture buttons pilih Add New. Lalu pada Texture Type pilih Image. Klik Load untuk membuat gambar permukaan Bumi. Gambar yang saya pakai adalah : Sebenarnya ketika di Render, gambarnya berporos pada sumbu Y. Jadi saya akan mengubahnya menjadi sumbu Z. Caranya adalah klik Material buttons pada panel Shading, kemudian klik pada Map Input lalu klik Sphe.
- Langkah selanjutnya adalah membuat background angkasa. Rasanya kurang jika hanya membuat replika planet Bumi tanpa adanya bintang-bintang. Caranya adalah klik World buttons pada panel Shading, lalu buat warnanya menjadi hitam. Selanjutnya saya akan membuat bintang dengan cara klik tab Mist/Stars/Physics. Kemudian klik Stars.
- Gambarnya sudah hampir jadi, hanya saja masih agak kasar. Jadi saya akan membuatnya lebih halus dengan cara klik Editing panel lalu klik Set Smooth pada tab Links and Materials.
- Langkah terakhir adalah membuat tulisan UNIVERSITAS GUNADARMA. Caranya klik Add - Text. Untuk mengedit kata-kata maka kita tekan tombol Tab setelah itu kita bisa memasukkan kata/kalimat yang kita inginkan. Lalu untuk membuat tulisan menjadi lebih tebal maka kita atur pada bagian Extrude. Hasilnya akan tampak seperti ini
- Langkah terakhir adalah proses rendering. Klik Render - Render Current Frame. Hasilnya akan tampak seperti ini.
CMIIW.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar